Bisa Gak Nyoblos di Pilkada 2018
Gara-gara Dikorupsi, 93 Ribu Warga Tangerang Gak Dapat e-KTP
Gara-gara Dikorupsi, 93 Ribu Warga Tangerang Gak Dapat e-KTP
e-KTP di Tangerang, Banten, masih amburadul.

Tangerang, MERDEKANEWS - Pelaksanaan KTP elektronik (e-KTP) masih amburadul. Di kota dan abupaten Tangerang, 93 ribu warga belum mendapatkan e-KTP.

Alhasil, warga terancam tidak bisa ikut mencoblos di pelaksanaan Pilkada 2018. Diduga amburadulnya e-KTP akibat dikorupsi.

Hingga kini KPK telah menetapkan beberapa tersangka terkait kasus e-KTP salah satunya adalah Setya Novanto.

"Kami minta kepada masing-masing kecamatan untuk aktif mendata dan meminta warganya melakukan perekaman dan pencetakan e-KTP. Mengingat ,sebentar lagi akan dilaksanakan pemilihan kepala daerah dan Pemilu Presiden di 2019. Jadi, warga di wilayah Tangerang bisa menggunakan hak suaranya tanpa ada masalah administrasi kependudukan," ungkap Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar di Tangerang, Banten, Selasa (26/12/2017).

Untuk Kabupaten Tangerang, masih ada 80 ribu warga yang belum memiliki e-KTP. Sementara itu, di Kota Tangerang ada sebanyak 13 ribu yang belum terekam datanya.

Kepala Dinas Kota Tangerang, Erlan Rusnalan mengatakan, saat ini ia tengah melakukan pencetakan kartu warga yang memiliki suket dengan periode Oktober hingga November 2017.

"Kami sudah dapat blanko, tetapi blanko itu akan kami gunakan untuk mencetak e-KTP pada warga yang melakukan perekaman di bulan Oktober hingga November 2017. Bila nanti warga di periode tersebut sudah dilakukan pencetakan, baru kami cetak untuk warga yang melakukan perekaman di bulan Desember," terangnya.

Di Kota Tangerang, pihaknya mengatakan bahwa ada 20 ribu keping blanko. Sedangkan di Kabupaten Tangerang, sudah ada sebanyak 120 ribu keping blanko.

(Khairi Ataya)
Tebar Baliho Di Sejumlah Titik, Mochtar  Buka Suara Soal MajuJadi Walkot Bekasi 2024
Tebar Baliho Di Sejumlah Titik, Mochtar Buka Suara Soal MajuJadi Walkot Bekasi 2024
Pemkab Tangerang Gelar Mudik Gratis ke 11 Tujuan Ini, Buruan Daftar!
Pemkab Tangerang Gelar Mudik Gratis ke 11 Tujuan Ini, Buruan Daftar!
Pernyataan Sikap Senat Universitas Muhammadiyah Tangerang
Pernyataan Sikap Senat Universitas Muhammadiyah Tangerang
Aktivis Lintas Generasi Bergerak, Panasi Pilkada DKI Lewat NGOJAK 
Aktivis Lintas Generasi Bergerak, Panasi Pilkada DKI Lewat NGOJAK 
Pabrik Narkoba di Tangerang Dijalankan WNA China, Produksi Sabu untuk Malam Tahun Baru
Pabrik Narkoba di Tangerang Dijalankan WNA China, Produksi Sabu untuk Malam Tahun Baru