Sambut Idul Adha 1441 H, Sinar Mas Land Sumbangkan 465 Hewan Kurban ke Sejumlah Masjid  
Sambut Idul Adha 1441 H, Sinar Mas Land Sumbangkan 465 Hewan Kurban ke Sejumlah Masjid  
Head of Township Management BSD Judy K Halim (kiri) bersama Ketua Umum Yayasan Muslim Sinar Mas Land Bambang Setiawan (kedua dari kiri) dan Community Resident Support Department Head Sinar Mas Land Idham Muchlis (kanan) yang mewakili perusahaan menyerahkan secara simbolis seekor sapi kurban kepada Imam Masjid Ar-Rahman BSD Habib Fadholi di Masjid Ar-Rahman.

BSD City, MERDEKANEWS --  Dalam menyambut Idul Adha 1441 H, Sinar Mas Land bersama Yayasan Muslim Sinar Mas Land (YMSML) melaksanakan kegiatan penyerahan hewan kurban di Masjid Ar-Rahman BSD City, Kamis (30/7).

Head of Township Management BSD Judy K Halim (kiri) bersama Ketua Umum Yayasan Muslim Sinar Mas Land Bambang Setiawan (kedua dari kiri) dan Community Resident Support Department Head Sinar Mas Land Idham Muchlis (kanan) yang mewakili perusahaan menyerahkan secara simbolis seekor sapi kurban kepada Imam Masjid Ar-Rahman BSD Habib Fadholi di Masjid Ar-Rahman.

Penyerahan 465 hewan kurban secara keseluruhan tersebut merupakan bentuk solidaritas sekaligus membangun ukhuwah di Hari Raya Idul Adha dan dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19. 
 

Membangun Ukhuwah bersama Yayasan Muslim Sinar Mas (YMSM) 

Yayasan Muslim Sinar Mas bersama seluruh unit pilar usaha Sinar Mas menyerahkan 597 hewan kurban di lingkungan kerja perusahaan. Pilar usaha yang turut membangun solidaritas dalam rangka Hari Raya Idul Adha melalui kegiatan kurban ini diantaranya Sinar Mas Land menyumbangkan 465 hewan kurban ke sejumlah masjid yang terletak di sekitar proyek Sinar Mas Land, seperti BSD City, Grand Wisata Bekasi, Kota Deltamas Cikarang, Kota Wisata Cibubur, Grand City Balikpapan, Klaska Residences Surabaya, Legenda Wisata Cibubur, Nuvasa Bay Batam, Wisata Bukit Mas Surabaya, KIIC (Karawang International Industrial City) Karawang, Le Grandeur Mangga Dua, Rooms Inc Semarang, DP Mall Semarang, ITC Group, Mal Ambasador, dan Mal Mangga Dua.

Selanjutnya, Sinar Mas Mining menyerahkan 129 hewan kurban di beberapa kota, yaitu Sumatra Barat, Sumatra Selatan, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, dan Jambi. Termasuk yang diselenggarakan Karyawan Muslim Smartfren di Kantor PT Smartfren Telecom Tbk, Sabang Jakarta Pusat.
 

(Gaoza)
Sinar Mas Land Bersama Meramu.id dan VIVERE Group Gelar MAYMORABLE Art Exhibition di BSD City
Sinar Mas Land Bersama Meramu.id dan VIVERE Group Gelar MAYMORABLE Art Exhibition di BSD City
Tahap 1 dan 2 Habis Terjual, Sinar Mas Land Kembali Luncurkan Northridge Ultimate Business Center di BSD City
Tahap 1 dan 2 Habis Terjual, Sinar Mas Land Kembali Luncurkan Northridge Ultimate Business Center di BSD City
Program Kemitraan Pertanian Lokal Sinar Mas Land Raih Penghargaan CSR dan Pembangunan Desa Berkelanjutan Award 2024
Program Kemitraan Pertanian Lokal Sinar Mas Land Raih Penghargaan CSR dan Pembangunan Desa Berkelanjutan Award 2024
Permintaan Ruang Komersial Masih Tinggi, Kota Deltamas Luncurkan Almandine Business Gallery Tahap Dua
Permintaan Ruang Komersial Masih Tinggi, Kota Deltamas Luncurkan Almandine Business Gallery Tahap Dua
Sinar Mas Land Melalui Digital Hub bersama Xendit Gelar DNA VC Startup Connect
Sinar Mas Land Melalui Digital Hub bersama Xendit Gelar DNA VC Startup Connect