Selain Kartika Wirjoatmodjo, Dua Nama Ini Kandidat Kuat Menteri Keuangan Kabinet Prabowo?
Selain Kartika Wirjoatmodjo, Dua Nama Ini Kandidat Kuat Menteri Keuangan Kabinet Prabowo?
Prabowo Subianto. (foto: istimewa)

Jakarta, MERDEKANEWS -- Calon Presiden, Prabowo Subianto menyebut dua nama calon menteri keuangan di kabinetnya nanti jika ia memenangkan Pilpres 2024. Dua nama tersebut diungkap Prabowo merespons pertanyaan dari awak media.

Mulanya Prabowo menjawab pertanyaan awak media apakah sosok Menkeu di kabinetnya nantinya adalah Kartika Wirjoatmodjo yang kini menjadi Wakil Menteri BUMN.

"Kita terbuka kok dengan investasi," jawab Prabowo soal Kartika di Mandiri Investment Forum 2024 di Fairmont Hotel, Jakarta, Selasa (05/03).

Namun sejurus kemudian, awak media kembali apakah benar sosok Kartika yang akan menjadi Menkeu. Prabowo lalu menjawab dengan menyebut dua nama yaitu Darmawan Junaidi yang kini menjadi Dirut Bank Mandiri dan Mantan Menteri Keuangan Chatib Basri.

"Pak Darmawan selamat ya, Pak Chatib selamat ya, pertahankan prestasi, jaga uang republik," seloroh Menteri Pertahanan itu.

Sebelumnya, Prabowo merasa yakin ekonomi Indonesia bisa tumbuh 7 sampai 8 persen dalam 3 sampai 4 tahun mendatang.

Kuncinya adalah dengan menggenjot investasi lewat kolaborasi dan peningkatan daya beli dengan pengentasan kemiskinan.

"Karena itu kita harus sepakat dan kita sudah sepakat kita harus hilangkan kemiskinan, kita harus kerja keras banyak negara butuh 50-60 tahun, ada negara yang cepet, tapi kita akan terus yang sudah dirintis presiden-presiden terdahulu, yang sudah dikerjakan presiden Pak Jokowi kita teruskan," tegas Prabowo.

(Jyg)
Ada 5 Orang, Siapa Saja yang Dilaporkan oleh Jokowi Terkait Ijazah Palsu?
Ada 5 Orang, Siapa Saja yang Dilaporkan oleh Jokowi Terkait Ijazah Palsu?
Jokowi Ungkap Alasan Kenapa Baru Melaporkan Soal Tuduhan Ijazah Palsu
Jokowi Ungkap Alasan Kenapa Baru Melaporkan Soal Tuduhan Ijazah Palsu
Boby Nasution Menantu Jokowi Datangi KPK, Ada Apa Nih?
Boby Nasution Menantu Jokowi Datangi KPK, Ada Apa Nih?
Tutup Pintu Pemakzulan Wapres, Golkar: Gibran Terpilih Secara Konstitusional!
Tutup Pintu Pemakzulan Wapres, Golkar: Gibran Terpilih Secara Konstitusional!
Terungkap, Ini Alasan Presiden Prabowo Tunjuk Jokowi sebagai Utusan RI ke Vatikan
Terungkap, Ini Alasan Presiden Prabowo Tunjuk Jokowi sebagai Utusan RI ke Vatikan