Tim Ekonomi Gagal Kerek Ekspor, PDIP Minta Ada Yang Dievaluasi
Tim Ekonomi Gagal Kerek Ekspor, PDIP Minta Ada Yang Dievaluasi
Anggota Komisi VI DPR dari Fraksi PDI-Perjuangan, Darmadi Durianto

Jakarta, MERDEKANEWS - Anggota Komisi VI DPR dari Fraksi PDI-Perjuangan, Darmadi Durianto, bilang, lesunya ekspor Indonesia dipantik kinerja Indonesian Trade Promotion Center (ITPC) yang buruk.

Darmadi meyakini, apabila ITPC bisa menjalankan tugasnya dengan baik, maka ekspor produk Indonesia bakal melesat. Selama ini, ITPC tidak bisa menjalankan fungsinya dengan baik. “Berarti kegiatan pemasaran dan penjualan di luar negeri harus lebih efektifkan lewat ITPC. Salah satunya lewat rekturisasi ITPC. ITPC ini lah yang harus diefektifkan sesuai dgn pembelian efektif dan efisien,” kata Darmadi, Jakarta, Jumat (16/2/2018).

Dengan begitu, anak buah Megawati mendesak Kementerian Perdagangan yang membawahi ITPC tersebut, harus melakukan evaluasi. “Karena selama ini ITTC ini engga efektif dan efisien. Orangnya ga ada disana, tidak qualified,” ujar dia menekankan.

Menurut dia, kinerja ITPC yang tak efektif karena anggotanya itu tidak sesuai yang dibutuhkan. Padahal, gaji mereka menggunakan APBN. “Misalnya ITPC dibutuhkan orang marketing dan selling tapi banyak backgroundnya itu bukan orang-orang marketing dan penjualan. Sehingga ittc ini hrs direkstrusasi,” ujar dia.

Diketahui, berdasarkan data BPS nilai ekspor Indonesia pada Januari 2018 melorot di angka 2,81%, bila dibandingkan dengan Desember 2017. Yakni dari US$14.873,3 juta menjadi US$14.455,5 juta.

Namun, nilai impor di bulan Januari mencapi US$ 15,13 miliar atau naik 0,26% bila dibandingkan Desember 2017. Naiknya impor yang tidak dimbangi ekspor mebuat neraca dagang Januari 2018 mengalami defisit sebesar US$676,9 juta.

#PDIP#Ekspor#Impor#BPS#PresidenJokowi#

(Hasan Khusaeri)
Kemensos Buka Suara Soal Beda Standar Orang Miskin Versi Bank Dunia dan BPS
Kemensos Buka Suara Soal Beda Standar Orang Miskin Versi Bank Dunia dan BPS
Bank Dunia: 60,3 Persen Masyarakat Indonesia Merupakan Penduduk Miskin
Bank Dunia: 60,3 Persen Masyarakat Indonesia Merupakan Penduduk Miskin
Kesuksesan UMKM Unici Songket Silungkang, Upaya BRI Dorong Produk Warisan Budaya Tembus Pasar Internasional
Kesuksesan UMKM Unici Songket Silungkang, Upaya BRI Dorong Produk Warisan Budaya Tembus Pasar Internasional
KKP Pastikan Ekspor Ikan Bermutu Tetap Berjalan Selama Nataru
KKP Pastikan Ekspor Ikan Bermutu Tetap Berjalan Selama Nataru
Dorong Ekspor Produk Industri Halal, Indonesia Unjuk Gigi di Halal Expo Turki 2024
Dorong Ekspor Produk Industri Halal, Indonesia Unjuk Gigi di Halal Expo Turki 2024