Yang Sebut Masjid Sarang Radikal Bisa Dilaknat Allah
Yang Sebut Masjid Sarang Radikal Bisa Dilaknat Allah
Wakapolri Komjen Syafruddin

Jakarta, MERDEKANEWS - Isu soal adanya masjid menjadi sarang para radikal dibantah. Wakapolri Komjen Syafruddin menilai yang menyebarkan isu tersebut bisa kena laknat Allah.

Sebab kata Wakil Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) kalau masjid adalah tempat suci.

Menurut dia, pihak Dewan Masjid Indonesia (DMI) sudah membantah kabar tersebut. Untuk itu, dia meminta kepada siapa saja untuk lebih berhati-hati dalam menyebarkan informasi.

“Orang mengadakan penelitian (tentang masjid terpapar radikal) lebih hati-hati, itu saya ingatkan. Orang penelitian boleh saja, tetapi hendaknya saya imbau untuk menggunakan standar,” kata dia di Mabes Polri, Selasa (10/7).

Wakil Ketua DMI ini menegaskan, masjid tempat suci sehingga tak mungkin terpapar radikal.

“Tidak mungkin radikal itu kalau toh ada radikal pasti orang, bukan masjid. Makanya hati-hati jangan sampai dilaknat oleh Allah menuduh-nuduh masjid radikal,” tegasnya.

 

(Ira Safitri)
Ketua Pembina Masjid Jami' Asy Syahid Gelar Walimatussafar Jelang Keberangkatan Haji
Ketua Pembina Masjid Jami' Asy Syahid Gelar Walimatussafar Jelang Keberangkatan Haji
Raker Perdana DKM Masjid Asy-Syahid Kota Depok, Perkuat Silaturahmi Demi Depok yang Lebih Maju dan Harmoni
Raker Perdana DKM Masjid Asy-Syahid Kota Depok, Perkuat Silaturahmi Demi Depok yang Lebih Maju dan Harmoni
Alasan Kenapa Masjid Negara IKN Batal Menggelar Sholat Idul Fitri 2025
Alasan Kenapa Masjid Negara IKN Batal Menggelar Sholat Idul Fitri 2025
Pengurus DKM Masjid Jami' Asy Syahid Audiensi Wali Kota Depok Supian Suri
Pengurus DKM Masjid Jami' Asy Syahid Audiensi Wali Kota Depok Supian Suri
Lalu Niqman Zahir Berikan Tips Petani Jadi Pengusaha
Lalu Niqman Zahir Berikan Tips Petani Jadi Pengusaha