KM Communication, EO Andalan Gudangnya Anak Muda Brilian
KM Communication, EO Andalan Gudangnya Anak Muda Brilian
Di tengah ketatnya kompetisi bisnis event organizer (EO), KM Communication yang digawangi para anak muda dengan ide brilian, fresh serta out the box. Didirikan anak muda asal Cianjur, Jawa Barat, Kevint Mulya, EO ini siap memberikan karya-karya spektakuler.

Jakarta, MERDEKANEWS - Di tengah pesatnya teknologi, bisnis event organizer (EO) berkembang cepat. Kini, pemainnya pun cukup banyak. Bisa dibayangkan ketatnya kompetisi di bisnis ini.

Namun, KM Communication, sebuah perusahaan EO tetaplah diunggulkan. Selain kibaran nama baik sudah menyentuh ranah multinasional, KM Communication kondang karena kaya gagasan dan ide-ide orisinal nan out of the box. Tentu saja, konsepnya lebih fresh ketimbang EO lainnya.

"Kami datang dengan ide-ide baru yang kreatif, innovatif, segar dan tentunya out of the box. Memberikan kenangan yang tidak terlupakan untuk setiap event yang diselenggarakan," ujar Founder KM Communication, Kevint Mulya kepada wartawan di Jakarta, Rabu (8/2/2023).

Ya, Kevint betul. KM Communication berisikan para anak muda dari berbagai daerah di Indonesia. Dan, KM communication menjadi angin segar di tengah kondisi pandemi yang sudah beralih menjadi endemi. "Tantangan besar di era endemi. Bukan hanya lahan segar saja. Kondisi ini mengharuskan bergerak dengan kreativitas, sehingga menjadi kesempatan baik yang dimanfaatkan KM Communication," paparnya.

Kekuatannya anak muda, kata Kevint, berada di kreativitas. Dan, KM Communication memberikan ruang yang begitu luas terhadap inovasi mereka. Dan, ruang itu efektif dalam menggali untuk membuat sukses setiap event. "Tim kami, berasal dari daerah berbeda dan dari berbagai latar belakang. Saling kompak melengkapi satu sama lainnya," tutur pria asal Kabupaten Cianjur, Jawa Barat itu.

"Sekali lagi. Momen endemi menjadi satu kesempatan bagi pelaku ekonomi kreatif untuk naik kelas dan bisa membuktikan kualitas lebih unggul serta lebih baik," pungkas Kevint.

 

(sabar pinantun)
Bikin Acara Ogah Tekor Biaya Listrik, Bisa Pakai Cara Ini
Bikin Acara Ogah Tekor Biaya Listrik, Bisa Pakai Cara Ini