Mendag Ragukan Label SNI & Uji BPOM Rokok Elektrik
 Mendag Ragukan Label SNI & Uji BPOM Rokok Elektrik
Mendag Enggartiasto Lukita

JAKARTA, MerdekaNews -Kementerian Perdagangan akan mengawasi penjualan rokok elektrik di Indonesia. Kebijakan tersebut, akan tertuang dalam peraturan menteri perdagangan yang diterbitkan pada Senin (6/11/2017).

"Senin ini keluar, saya sudah siap mengeluarkan kebijakan pengawasan rokok elektrik ini," kata Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita  kepada wartawan di Jakarta, Minggu (5/11/2017).

Menurutnya, permendag akan mengatur rokok elektrik yang diedarkan wajib memiliki rekomendasi Kementerian Kesehatan untuk mendapatkan label Standar Nasional Indonesia (SNI). Kemudian, rokok diuji coba di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) untuk mengetahui sehat tidaknya. "Yang menentukan sehat atau tidak nya  BPOM," kata Enggar.

Dia mengakui, bahwa rokok elektrik yang dikenal dengan sebutan vape selama ini bebas diperjualbelikan tanpa ada pengecekan zat yang terkandung di dalamnya.

"Upaya ini untuk mengawasi semua rokok elektrik yang beredar. Jadi bukan hanya impor, peredaran memang kita batasi. Tapi maksudnya pembatasan itu hanya menyortir mana yang layak mana yang tidak," tandasnya

 

 

(Muhammad )
Di Wisuda Unpar, Wamendagri Bima Arya Kenang Prinsip “Buku, Pesta, dan Cinta” Semasa Kuliah
Di Wisuda Unpar, Wamendagri Bima Arya Kenang Prinsip “Buku, Pesta, dan Cinta” Semasa Kuliah
Perkuat Kapasitas Fiskal, Kemendagri Minta Pemprov Papua Tengah Tingkatkan PAD
Perkuat Kapasitas Fiskal, Kemendagri Minta Pemprov Papua Tengah Tingkatkan PAD
Negara Tidak Tinggal Diam, Satgas Bakal Sikat Habis Ormas Ganggu Iklim Investasi!
Negara Tidak Tinggal Diam, Satgas Bakal Sikat Habis Ormas Ganggu Iklim Investasi!
Satgas Resmi Terbentuk, Menteri Tito Siap Tindak Tegas Ormas Biang Kerok
Satgas Resmi Terbentuk, Menteri Tito Siap Tindak Tegas Ormas Biang Kerok
Percepat Realisasi APBD TA 2025, Mendagri Kumpulkan Pemda secara Virtual
Percepat Realisasi APBD TA 2025, Mendagri Kumpulkan Pemda secara Virtual