Musdalifah Membantah Terlibat dalam Kasus Penggelapan Beras 300 Ton 
Musdalifah Membantah Terlibat dalam Kasus Penggelapan Beras 300 Ton 
Musdalifah

Jakarta,  MERDEKANEWS - Musdalifah membantah jika dirinya terlibat dan mengetahui penyebab ditangkapnya Khairil Anwar yang pernah menjadi suaminya. 

"Urusan penangkapan dia bukan urusan saya lagi,  itu urusan pribadinya.  Saya tidak mau ikut campur dan tidak terlibat atau mengetahui urusan utang piutangnya, " kata  Musdalifah kepada wartawan di bilangan Rawamangun,  Jakarta,  Rabu (17/1/2018).

Wanita yang sudah menikah dengan tiga pria ini memberikan pernyataan resminya kepada wartawan setelah berbuka puasa. Nama Musdalifa mulai dikenal publik setelah dinikahi penyanyi dangdut KDI,  Nassar. 

Musdalifah menegaskan dirinya memang menikah untuk ke tiga kalinya dengan pria bernama, Khairil Anwar. Namun ia menambahkan usia pernikahannya sangat singkat sekali. 

"Saya bersama dia hanya sebentar sekali. Saat ini urusan dia ya dia,  urusan saya ya saya, " katanya. 

"Saat ini saya hanya bisa berdoa kepada tuhan untuk diberikan petunjuk yang sebenarnya terkait masalah ini . Saya juga percaya kepada penyidik dalam bekerja guna menemukan bukti-bukti adanya dugaan penggelapan beras 300 ton yang bernilai Rp 3,5 miliar itu," tutupnya. 

Sebelumnya diberitakan kuasa hukum dari Khairil Anwar,  Zakir Rasyidin mengatakan adanya kemungkinan Musdalifah ikut terseret dalam kasus penggelapan dan penipuan yang kini dialami kliennya. 

Zakir menyebutkan adanya laporan dugaan penipuan dan penggelapan beras 300 ton tersebut saat Musdalifah masih berstatus istri dari Khairil Anwar.

"Saya yakin Musdalifa mengetahui kasus penggelapan dan penipuan ini.  Saat itu statusnya dia masih menjadi istri dari Khairil.  Namun untuk seberapa jauh keterlibatannya silakan ditanyakan kepada penyidik," katanya. 
 

(Ronald Tanamas)
Gelapkan Beras 300 Ton,  Mantan Suami Musdalifa Ditangkap Polda Jabar
Gelapkan Beras 300 Ton,  Mantan Suami Musdalifa Ditangkap Polda Jabar