Tabuh Genderang Perang ke Geng Motor
Yang Naik Motor Konvoi Saat Malam Tahun Bakal Disikat
Yang Naik Motor Konvoi Saat  Malam Tahun Bakal Disikat
Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Idham Azis

Jakarta, MERDEKANEWS - Polda Metro Jaya menabuh genderang perang terhadap geng motor.  Bahkan, yang naik motor konvoi saat malam tahun baru dan kebut-kebutan bakal disikat.

Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Polisi Idham Azis meminta anak buahnya patroli.

Patroli kata dia, untuk mengantisipasi kejahatan geng motor pada pergantian tahun 2017 yang tinggal menghitung hari.

"Jadi untuk antisipasi itu (aksi geng motor), kami patroli skala kecil maupun besar," ujar Idham di Mapolda Metro Jaya, Kamis (28/12/2017).

Idham menjelaskan, polisi bermotor akan juga berjaga pada malam tahun baru nanti. Ia meminta jajarannya tak segan-segan menindak tegas bila ada kawanan geng motor yang kebut-kebutan di jalan raya.

“Kalau lihat ada 20-30 (anggota geng motor) ngebut-ngebut kami antisipasi, kami hadirkan anggota. Misalnya berdasarkan informasi intelijen, mereka, geng motor yang punya niat jahat kami tindak," ucapnya.

Selain itu, dia berharap masyarakat bisa tertib ketika merayakan pergantian tahun. Polisi, lanjut Idham, akan memberikan pengawalan terhadap komunitas yang ingin berkonvoi di jalan raya nantinya.

"Sudah kami lakukan (pengamanan), kalau konvoi tertib. Kami kawal," ucap Idham.

 

(YN Rijal)
TNI Siapkan 22.893 Personel Dukung Pelaksanaan Pengamanan Nataru
TNI Siapkan 22.893 Personel Dukung Pelaksanaan Pengamanan Nataru
Tahun Baru, Cucu Baru, Inilah Kebahagiaan SBY dan Keluarga
Tahun Baru, Cucu Baru, Inilah Kebahagiaan SBY dan Keluarga
Habis Bakar Jagung, Rumah Warga Mampang dan Bukit Duri Diamuk Api
Habis Bakar Jagung, Rumah Warga Mampang dan Bukit Duri Diamuk Api
Disebut Mengandung Difteri, Kemenkes Bikin 'Tekor' Pedagang Terompet Tahun Baru
Disebut Mengandung Difteri, Kemenkes Bikin 'Tekor' Pedagang Terompet Tahun Baru
30 Ribu Petugas Jaga DKI, Ancaman Teror di Bekasi dan Tangerang
30 Ribu Petugas Jaga DKI, Ancaman Teror di Bekasi dan Tangerang